iklan

iklan

Senin, 04 Maret 2024

Keren!!, Rintis PMR, SMP Negeri 2 Gubug Adakan Diklat Selama Dua Hari

 

SMP Negeri 2 Gubug telah berhasil merintis berdirinya Palang Merah Remaja (PMR). Untuk meningkatkan kompetensi PMR rintisan SMP Negeri 2 Gubug menggelar pendidikan dan pelatihan tingkat 2 selama dua hari di sekolah. Kegiatan ini diikuti 35 siswa dari kelas 7 sampai kelas 9  SMP Negeri 2 Gubug.


Kepala Sekolah, pembina dan fasilitator dari PMI Kabupaten Grobogan mendukung pengembangan PMR SMP Negeri 2 Gubug. “Ini masih dalam tahap merintis, PMR SMP Negeri 2 Gubug baru saja dimulai aktif dalam satu semester ini, rencana kedepannya kita bakal terus aktivasi dan meregenerasi keanggotaan dengan terus mengembangkan kemampuan siswa,”kata Ari Arwani selaku Fasilitator SMP Negeri 2 Gubug, Minggu (3/3).

Menurut dia, salah satu dari materi diklat tingkat 2 ini di fokuskan pada materi dasar PMR yang dikemas dalam teori dan praktek. “Materi diklat disampaikan oleh Pembina PMR  dan Fasilitator PMI,”ujarnya.

Harapannya anggota PMR  SMP Negeri 2 Gubug dapat memiliki pandangan luas, mampu dalam bidang kepalangmerahan dan aktif menyebarluaskan kepalangmerahan dilingkungan sekolah. “PMR menjadi wadah pembelajaran dan pengabdian kemanusiaan, “pungkasnya.

0 comments:

Posting Komentar