Sebanyak 400 warga Sekolah SD Negeri Kandangan 2 dan 3 Desa Kandangan Kecamatan Purwodai Kabupaten Grobogan di dusun wringin, kini sudah dapat menikmati akses cuci tangan dengan air bersih langsung . Langkah tersebut merupakan pencapaian dari program Water Sanitation And Higyene (WASH) PMI Kabupaten Grobogan yang merupakan donasi dari Korean Red Cross.
Kordinator Lapangan Program WASH PMI Kabupaten Grobogan Marten Krisando mengatakan, pencapaian tersebut merupakan komitmen dan kerja keras seluruh team, relawan desa dan warga sekolah baik kepala Sekolah,Guru dan Komite Sekolah yang kian sadar tentang arti hidup bersih dan sehat. “kini masyarakat bisa langsung menikmati air fasilitas cuci tangan di setiap depan kelas“ ujarnya.
Pengurus PMI Jawa Tengah Drs. Gunawan Permadi.MM saat meninjau hasil fisik pelaksanaan program mengapresiasi pencapaian yang telah diraih dan berharap warga sekolah mampu menjaga, merawat dan mengamalkan ilmu yang didapatkan dari proses edukasi tersebut. “ini merupakan langkah awal yang diharapkan dapat terus berkembang kedepan menjadi lebih baik ditengah masyarakat menuju generasi yang sehat dan menerapkan perilaku hidup bersih “ ujarnya.
Selain disekolahan SD Negeri Kandangan 2 dan 3, Program WASH PMI Grobogan berjalan di Desa Kandangan Kecamatan Purwodadi yang pada tahun Pertama ini difokuskan kepada pembangunan Fasilitas Air bersih serta pelatihan relawan desa dan promosi kesehatan yang menyasar berbagai lapisan masyarakat seperti PKK, kelompok pengajian, anak sekolah dan remaja Karang Taruna.
0 comments:
Posting Komentar