iklan

iklan

Selasa, 13 Januari 2026

PMI Grobogan Lampaui Target Bulan Dana 2025, Himpun Lebih dari Rp1,55 Miliar

 

PMI Grobogan Lampaui Target Bulan Dana 2025, Himpun Lebih dari Rp1,55 Miliar

Grobogan – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Grobogan melaksanakan kegiatan Serah Terima Bulan Dana PMI Tahun 2025 sekaligus Musyawarah Kerja (Muker) Tahun 2026 yang berlangsung di Gedung Aula II DPRD Kabupaten Grobogan, Selasa (13/1/2026).

Pada tahun 2025, PMI Kabupaten Grobogan berhasil menghimpun dana Bulan Dana PMI sebesar Rp1.559.444.950,- atau setara 101,64 persen dari target yang ditetapkan sebesar Rp1.534.300.000,-. Capaian tersebut menunjukkan tingginya kepedulian dan partisipasi masyarakat Grobogan terhadap kegiatan kemanusiaan PMI.


Ketua Umum Bulan Dana PMI Tahun 2025 yang juga Ketua DPRD Kabupaten Grobogan, Hj. Lusia Indah Artani, SE., M.M, melalui Sekretaris DPRD Kabupaten Grobogan Drs. Daru Wisakti, M.Si, menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas keberhasilan pencapaian target Bulan Dana PMI tahun ini.

“Keberhasilan ini merupakan hasil kerja bersama seluruh pihak, mulai dari pemerintah daerah, dunia usaha, relawan, hingga masyarakat Grobogan yang memiliki kepedulian tinggi terhadap kegiatan kemanusiaan,” ujarnya.


Lebih lanjut dijelaskan, Bulan Dana PMI bertujuan memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk berpartisipasi secara langsung dalam kegiatan penggalangan dana kemanusiaan. Dana yang terkumpul akan digunakan untuk mendukung berbagai program PMI, seperti pelayanan kesehatan, penanggulangan bencana, pelayanan sosial, serta pembinaan relawan.

Dalam kesempatan yang sama, PMI Kabupaten Grobogan juga melaksanakan Musyawarah Kerja (Muker) Tahun 2026 sebagai forum perencanaan dan evaluasi program kerja ke depan. Muker ini diharapkan dapat menghasilkan program-program strategis yang semakin meningkatkan kualitas pelayanan PMI kepada masyarakat.

Melalui kegiatan ini, PMI Kabupaten Grobogan menegaskan komitmennya untuk terus hadir, bergerak, dan mengabdi bagi kemanusiaan dengan dukungan seluruh elemen masyarakat.



0 comments:

Posting Komentar