Jumat, 08 Juni 2018
Bupati Grobogan, H, Sri Sumarni, SH, MM, Kunjungi Posko Lebaran PMI Grobogan
Juni 08, 2018
No comments
Posko lebaran Palang Merah Indonesia (PMI)
Kabupaten Grobogan dikunjungi Bupati Grobogan, H, Sri Sumarni, SH, MM, Jumat (8/6/2018)
sekitar pukul 08.300 Wib.
Kunjungan Bupati Grobogan itu turut
didampingi Kepala Markas, Djasaman S.Pd dan Kajari Grobogan, Kepolres Grobogan,
Damdim Grobogan serta SKPD Kabupaten Grobogan.
Bupati Grobogan, H, Sri Sumarni, SH, MM, mengatakan
kunjungan ini dalam rangka melihat situasi dan kondisi posko terpadu Lebaran
tahun 2018.
“Bupati berharap agar PMI Grobogan dapat
memberikan pelayanan prima kepada masyarakat selama arus mudik dan balik serta
kepada masyarakat yang membutuhkan pertolongan,” kata Sri Sumarni.
Semoga, dengan adanya posko lebaran PMI ini,
masyarakat bisa terbantu. “Posko ini sangat membantu masyarakat Grobogan yang
merayakan lebaran dan arus mudik,” sebut kata Bupati Grobogan
PMI GROBOGAN DIRIKAN DUA POSKO
Juni 08, 2018
No comments
Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Grobogan dan Pemerintah
setempat mendirikan Posko Lebaran Terpadu menghadapi Hari Raya Idul Fitri
1439 Hijriah/Tahun 2018.
Posko tersebut berada di Stasiun Ngrombo Kecamatan
Toroh, Posko Bundaran Adipura Kecamatan Purwodadi yang akan memberikan berbagai
pelayanan kepada pemudik yang melintas di Grobogan, kata Kepala Markas PMI Kabupaten
Grobogan Djasman S.Pd, Jumat (8/6).
"Di posko ini kita akan memberikan pelayanan
pertolongan pertama dan pelayanan kesehatan, menyiagakan mobil ambulan, dan
Unit Transfusi Darah (UTD) PMI di rumah makan – makan tiap malamnya,"
katanya.
Djasman mengatakan Posko tersebut akan disiagakan pada
H-7 menjelang Idul Fitri berlokasi tepat di Bundaran Adipura guna memantau
warga yang mudik, melakukan pelayanan pertolongan pertama apabila terjadi
kecelakaan di sepanjang jalan raya, melaksanakan pemeriksaan kesehatan bagi
warga sekitar atau pemudik, Sedangkan Posko Stasiun Ngrombo H-10
"Kami juga menyiagakan UTD PMI untuk memenuhi
kebutuhan darah selama siaga Lebaran," ujarnya.
"Kita menyiapkan sekitar 56 orang tenaga kesehatan yang terdiri dari korps sukarela sebanyak 31 orang, tenaga sukarela 4 orang,
staf PMI 6 orang dan staf UTD PMI 15 orang)," kata Djasman
Sementara itu Kasi Pelayanan Yansos dan PB PMI
Kabupaten Grobogan Gesit Kristyawan menambahkan posko yang didirikan ini juga
satu komando dengan kepolisian dari Polres Grobogan,Satpol PP, Dishub, PT KAI
dan RS Yakum Purwodadi.
"Kita semua berharap dengan adanya Posko Siaga
Lebaran ini dapat membantu para pemudik yang membutuhkan informasi ataupun
pelayanan kesehatan serta pertolongan pertama jika dibutuhkan," katanya.
(marten)
Selasa, 05 Juni 2018
Stok Darah Menipis, PMI Lakukan Pelayanan Malam Hari
Juni 05, 2018
No comments
PURWODADI, Grobogantoday.com - Berbagai upaya dilakukan untuk menyikapi menipisnya stok persediaan darah di PMI Kabupaten Grobogan. Kondisi itu diperkirakan terjadi hingga Lebaran. Demikian diungkapkan Kasi Pelayanan Bidang Yansoskesmas PMI Kabupaten Grobogan Gesit Kristyawan. "Selama Ramadan ini kita membuka pelayanan donor darah pada malam hari di sejumlah tempat, seperti di Alun-alun Purwodadi dan beberapa rumah makan," jelasnya.
Pihaknya juga membuka pelayanan di gereja-gereja sebagai salah satu upaya memenuhi kebutuhan darah. ‘’Saat Ramadan memang sedikit kesulitan untuk mendapatkan pendonor. Apalagi, banyak warga yang menjalankan ibadah puasa. Maka dari itu, kami membuka pelayanan pada malam hari, agar warga muslim tetap bisa mendonorkan darahnya,’’ katanya.
Saat Grobogantoday.com melakukan pengecekan ketersediaan darah di PMI Kabupaten Grobogan, Selasa (5/6/2018) masih ada 309 kantong. Jumlah tersebut rinciannya, golongan darah A berjumlah 13 kantong, golongan darah B sebanyak 170 kantong, golongan darah O ada 87 kantong, dan golongan darah AB ada 39 kantong.
- AYO DONOR DARAH
‘’Golongan darah A saat ini kurang aman. Kami perkirakan pada H+4 lebaran ketersediaan normal kembali,’’ ujarnya.
Gesit menjelaskan akan pentingnya donor darah untuk kesehatan. Yakni mampu mengurangi resiko penyakit jantung dan kanker. Selain itu, dengan mendonorkan darahnya dapat membakar kalori dan meningkatkan produksi darah.
‘’Donor darah sangat bagus untuk kesehatan, diantaranya dapat menurunkan kolesterol. Selain itu, pendonor dapat mengetahui kondisi kesehatannya secara berkala tiga bulan sekali. Soalnya, pendonor akan diperiksa kesehatannya lebih dulu,’’ ujar Gesit.(RE)
Minggu, 03 Juni 2018
FORPIS SANTUNI ANAK YATIM
Juni 03, 2018
No comments
Forpis
Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Grobogan melakukan Santunan anak Yatim,
dan (BSB) berbuka dan Sahur bersama yang dihadiri Kepala Markas PMI Kabupaten
Grobogan, Djasman S.Pd. Sementara mereka yang ikut berbagi dalam berbuka puasa
adalah puluhan anggota PMR se-Kabupaten Grobogan, sabtu s/d minggu (2-3 Juni 2018).
Acara
berbuka puasa dilaksanakan di Markas PMI Kabupaten Grobogan,Jalan PA Tendean.
Sebelum berbuka puasa, Kepala Markas, Djasman S.Pd mengatakan, kegiatan ini
sekaligus pemberian santunan kepada anak Yatim dalam rangka program tahunan
anggota Forum Palang Merah Remaja (FORPIS). Sekaligus buka bersama dan berbagi.
Kepala
Markas, Djasman S.Pd bersyukur tahun ini pihaknya dapat berbuka puasa bersama
dengan Anak Yatim. Djasman mengaku salut dengan Forpis yang selalu aktif melaksanakan
kegiatan seperti ini.
Feri,
Ketua Panitia BSB menjelaskan bahwa kegiatan kali ini dikemas dengan santunan
anak Yatim dan pertunjukan Rebana Modern dari anggota Forpis. “Pertunjukan Rebana
ini bagian kampanye Pengurangan Kenakalan Remaja dari pada meluangkan waktu
yang tidak bermanfaat,” terangnya.
Rezeki,
Anggota PMR Wira MAN 1 Grobogan yang
hadir bersama beberapa teman PMR-nya mengemukakan kesannya. Kegiatan ini lebih
menarik dari tahun yang kemarin karena kegiatanya lebih berbeda, ada Rebana
Modern yang di mainkan oleh anak – anak PMR dan Lomba Pensi bertema Pendidikan
Remaja Sebaya. “Pertamanya terasa tidak enak dan males tapi setelah ada ajang Lomba
Pensi dengan bercanda dan interaktif membuat kita menyimak serius dan menambah
pengalaman,” ungkapnya.
Peserta
Pensi di wajibkan mengkampanyekan cara berpacaran yang sehat dan bahaya
Penyakit HIV dan AIDS dengan cara yang berbeda yakni melaui Drama Komedi, Stan
Up Comedi. SMK ASTRAMITA menjadi Juara 1 mengungguli PMR MAN 1 Grobogan yang
menjadi juara 2 dan PMR SMK Pembangunan
Nasional Purwodadi yang menjadi juara 3. Acara yang dihadiri para pengurus ini
diharapkan menjadi agenda tahunan dalam kepengurusan Forpis PMI Grobogan (Rama)
Langganan:
Postingan (Atom)
-
Berilah Tanda Silang (X) Pada Jawaban Yang Saudara Anggap Benar 1. Pengertian Pertolongan Pertama adalah ……….. a. Pemberian P...
-
1 Juklak JUMBARA klik J Juknis JUMBARA klik Surat UNDANGAN klik Materi JUMBARA klik Logo JUMBARA klik cdr klik Formuli...